Sambutan dari Kepala Sekolah SMPIT dan Sosialisasi
SMPIT THI – Libur semester ganjil Tahun Pelajaran 2022/2023 sudah berakhir, dan kegiatan belajar mengajar kembali dimulai di awal tahun baru pada Senin, 2 Januari 2023.
Hari pertama dimulainya belajar, siswa-siswi SMPIT THI melaksanakan kegiatan Re-orientasi. Kegiatan ini bertujuan untuk menyosialisasikan berbagai program dan kegiatan di sekolah selama semester genap, penguatan kembali terkait tata tertib atau peraturan sekolah, serta evaluasi kegiatan atau program sekolah yang telah dilaksanakan selama semester ganjil.
Kegiatan Re-orientasi diawali dengan kegiatan Ruhiyah pagi. Seperti biasanya, siswa melaksanakan sholat Dhuha, membaca Dzikir pagi dan petang secara bersama-sama.
Usai melaksanakan Ruhiyah pagi, siswa kemudian diarahkan ke lapangan untuk melaksanakan senam. Ustad Sarkoh sebagai instruktur senam kali ini memimpin peserta melakukan gerakan senam SKJ 2022. Karena sebelumnya senam ini belum pernah dilaksanakan selama sesi pelajaran olah raga, maka siswa sedikit kesulitan mengikuti gerakan dari senam tersebut.
Kegiatan berikutnya dilanjutkan dengan pembukaan Re-orientasi di mesjid El-Fata oleh Ustad Rusman Apriliana, S.Pd selaku Kepala Sekolah SMPIT THI. Kemudian dilanjutkan dengan Evaluasi kegiatan pembelajaran di semester ganjil dan Sosialisasi kegiatan di semester genap yang disampaikan oleh Ustadzah Nurfazri Imaniah, S.Pd selaku Waka.Kurikulum.
Menuju siang hari, setelah siswa beristirahat, Re-orientasi dilanjutkan kembali dengan acara Talk Show dari Orang Tua dan Alumni, adapun tema pada bincang-bincang di sesi ini adalah tentang profesi yang menginspirasi, dengan Guest Star Bapak Taufik Achmad, orang tua dari Luthfy Putra Achmad (8C) yang berprofesi sebagai Polisi, dan Ibu Dian Saraswati, orang tua dari Rayyanfadil Ommar Rachmat (7A) dan Radya Renathya Rachmat (9B) yang berprofesi sebagai Psikolog. Sedangkan Kak Hilal sebagai alumni SMPIT THI Angkatan 2 sekaligus pelatih di Eskul Futsal, berbagi cerita bagaimana pengalamannya dalam membagi waktu antara akademik dengan hobi.
Rangkaian acara kegiatan Re-orientasi berikutnya kemudian dilanjutkan usai sholat zuhur dan istirahat siang. Ustadzah Anik Ariyanti, S.S.I menyosialisasikan program perpustakaan dengan system OPAC (Open Public Access Catalog) yaitu program yang berfungsi sebagai pengganti katalog manual untuk mempermudah mencari koleksi atau penempatan buku yang akan dicari di perpustakaan.
Sosialisasi berikutnya dilanjutkan oleh Ustadzah Mardiani, S.Ag, selaku Koordinator Pengajar Al-Qur’an terkait program muroja’ah dengan metode Live, Audio dan Bersama/Berjama’ah dalam setiap sesi dari awal sampai akhir KBM, dan pembagian kelompok BTQ di semester genap.
Akhir dari rangkaian kegiatan Re-orientasi kemudian ditutup dengan sosialisasi dari Ustad Maulana Ibrahim, S.Pd, selaku Waka.Kesiswaan terkait dengan program 3S (Senyum, Salam, Sapa) dan Sholat. Kemudian siswa kembali ke kelas masing-masing untuk melaksanakan sesi bersama Walas.
Dengan keseluruhan kegiatan Re-orientasi tersebut, diharapkan siswa-siswi SMPIT THI bisa lebih bersemangat dan lebih baik lagi dalam menjalankan aktivitas belajar dan berinteraksi di sekolah pada semester genap. *®*
Talk Show Profesi yang Menginspirasi dengan Orang tua dan Berbagi Pengalaman dengan Alumni